Mengajak buah hati liburan tidak harus ke tempat wisata yang mengeluarkan budget mahal.
Misalnya, menuju taman dengan pemandangan indah yang sudah tersebar luas di Jabodetabek. Bahkan, beberapa taman di daerah Jakarta hingga Bogor dapat kamu kunjungi tanpa perlu mengeluarkan biaya masuk.
Meskipun demikian, mom juga harus memilih taman yang lingkungannya cukup bersih, luas dan Instagramable, agar bisa foto bersama keluarga di sana.
Untuk itu, yuk mom cek dulu daftar taman bersih dan Instagramable di Jabodetabek yang dapat dikunjungi. Tak lupa, ketika mengajak si kecil menghirup udara segar, tetap menjaga protokol kesehatan ya.
1. Dream Park Sky House – Tangerang

Terletak di Pagedangan, Tangerang-Banten, tepatnya persis sebelah Aeon Mall BSD.
Taman ini menyediakan fasilitas yang begitu lengkap, seperti playground, mini wall climbing, sampai kolam renang mini. Lingkungan di sana juga bersih.
Selain itu, ada pula spot foto, lho.
Sebagai strategi marketing, awalnya taman ini dibuka gratis untuk menikmati semua fasilitasnya. Namun saat ini, jika ingin berkunjung ke sana hanya perlu mengeluarkan budget Rp50 ribu untuk weekday maupun weekend.
Bagaimana mom? Cukup worth it bukan?
2. Taman Tabebuya – Jakarta

Untuk kamu yang tinggal di kawasan Jakarta selatan, khususnya wilayah Jagakarsa bisa mengunjungi taman Tabebuya.
Taman ini berada di Jl. Moh Kafi No.1 Ciganjur, Jagakarsa, Jakarta Selatan.
Di sana banyak sekali tumbuhan hijau yang tumbuh, sehingga dapat menambah kesegaran udara. Selain itu, taman ini juga dilengkapi dengan kolam berukuran sedang yang terdapat ikan dan tumbuhan teratai yang tumbuh.
Si kecil dapat memberi makan ikan-ikan di sana dengan bebas. Sehingga, hal ini akan membuatnya merasa senang. Nah, saat si kecil merasa lelah pun, di sana tersedia gazebo untuk beristirahat dan bersantai.
3. Taman Corat-Coret – Bogor

Taman sekaligus spot foto yang Instagramable di daerah Bogor sangat banyak. Salah satunya taman corat-coret, yang terletak di Jl. Achmad Adnawijaya St, Tegal Gundil, Bogor.
Diberi nama taman corat-coret karena di sana banyak sekali tembok yang dilukis dengan mural unik dan menarik. Tidak ada tempat khusus bermain seperti taman biasanya. Jadi taman ini cocok dikunjungi mulai anak-anak usia 5 tahun yang gemar berfoto.
4. Taman Pemuda Pratama – Depok

Mencari taman yang bisa membuat buah hati nyaman tentu tidak mudah. Namun, di Depok ada taman dengan low budget yang memberikan fasilitas super lengkap. Di sana, tentu si kecil akan senang dan betah, mom.
Karena, di taman Pemuda Pratama tersedia kolam renang, playground dan tempat memancing dengan alat pancingan yang sudah disediakan. Nah, sambil menunggu anak berenang, kamu juga bisa mengoleksi foto.
Karena taman di sana cukup bagus sebagai spot foto. Jika kamu minat mengunjungi taman Pemuda Pratama, bisa cek maps Jl. Tanah Baru, Beji, Depok.
5. Taman Sehati – Bekasi

Taman terakhir yang dapat kamu kunjungi bersama keluarga adalah Taman Sehati. Ini berlokasi di Cikarang Setadion Wibawa Mukti, Sertajaya, Bekasi Jawa Barat.
Di sana banyak sekali fasilitas yang disediakan mulai dari taman bermain, spot foto, sampai arena olahraga. Sehingga tak heran jika taman ini dijadikan sebagai taman kota.
Banyak sekali permainan yang disediakan di area bermain anak. Apalagi dengan lingkungan taman yang super bersih, tentu kamu tak perlu khawatir si kecil terkena bakteri.
Saat malam hari, spot foto di sana sangat bagus. Terdapat hiasan berbentuk hati yang terpasang lampu-lampu untuk mempercantik tampilan. Selain itu juga terdapat spot foto yang bertema flower dome.
Itulah lima taman di Jabodetabek yang dapat kamu kunjungi bersama keluarga, terutama si kecil. Kelima taman di atas memiliki harga tiket masuk yang cukup terjangkau, bahkan ada yang gratis.